Kontribusi Pemikiran Blasius Sudarsono dalam Karya Sivitas Akademika Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Main Article Content

Rizal Gani Kaharudin
Saufa Arina Faila
Firdaus Fadlan Agustina
Nimaprilia Salwa
Christiani Lydia

Abstract

ABSTRACT


Blasius Sudarsono, as one of the figures in the field of librarianship and documentation in Indonesia, has many interesting thoughts to study. The dissemination of Blasius Sudarsono's thoughts has of course also touched of academic society, Sunan Kalijaga State Islamic University (UIN). Blasius Sudarsono often visits UIN Sunan Kalijaga to disseminate the results of his thoughts through various academic activities. The results of the dissemination of Blasius Sudarsono's thoughts are clearly visible in the accommodation of Blasius Sudarsono's thoughts in various works by the academic community of UIN Sunan Kalijaga. This research aims to explore the traces of Blasius Sudarsono's thoughts in the work of the academic community, to find out in more detail about the results of the dissemination of Blasius Sudarsono's thoughts at UIN Sunan Kalijaga. This research uses qualitative research methods with a content analysis approach. Research data analysis was carried out by reviewing the work of the UIN Sunan Kalijaga academic community which correlated with the thoughts of Blasius Sudarsono. The results of this research show that during 2011-2023, there were 20 documents written by UIN Sunan Kalijaga academics who used the thoughts of Blasius Sudarsono both as supporting data and the main reference source. In fact, in 2022 there will be a thesis scientific work that will use Blasius Sudarsono as the object of research. The academic community at UIN Sunan Kalijaga often quotes Blasius Sudarsono's thoughts on librarianship in their writings rather than documentation science. However, ideas about documentation science are actually widely involved in various scientific activities of library science study programs such as guest lecturers, resource persons at international conferences and meetings of the Indonesian library science lecturer association at UIN Sunan Kalijaga. This research can provide an in-depth overview of the study of figures' thoughts and their contributions to science.


 


ABSTRAK


Blasius Sudarsono sebagai salah satu tokoh dalam bidang kepustakawanan dan kedokumentasian di Indonesia memiliki banyak pemikiran yang menarik untuk dikaji. Penyebarluasan pemikiran Blasius Sudarsono tentu juga menyentuh para akademisi, termasuk para sivitas akademika Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga. Blasius Sudarsono sering bertandang ke UIN Sunan Kalijaga guna menyebarluaskan hasil pemikiran beliau melalui berbagai penyelenggaraan kegiatan akademis. Hasil diseminasi pemikiran Blasius Sudarsono tersebut nampak jelas pada akomodasi pemikiran Blasius Sudarsono dalam berbagai karya sivitas akademika UIN Sunan Kalijaga. Penelitian ini bertujuan untuk menggali jejak pemikiran Blasius Sudarsono dalam karya civitas akademi, untuk mengetahui secara lebih detail tentang hasil diseminasi pemikiran Blasius Sudarsono di UIN Sunan Kalijaga. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan analisis konten. Analisis data penelitian dilakukan dengan mengulas karya sivitas akademika UIN Sunan Kalijaga yang berkorelasi dengan pemikiran Blasius Sudarsono. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa selama 2011-2023, ada sebanyak 20 dokumen karya tulisan sivitas akademika UIN Sunan Kalijaga yang menggunakan pemikiran dan gagasan Blasius Sudarsono baik sebagai data pendukung (mikro teori) dan sumber referensi utama (makro teori). Bahkan pada tahun 2022 terdapat karya ilmiah skripsi yang menjadikan Blasius Sudarsono sebagai objek penelitian. Sivitas akademika UIN Sunan Kalijaga lebih banyak mengutip pemikiran Blasius Sudarsono mengenai kepustakawanan dalam tulisan mereka daripada tentang ilmu dokumentasi. Akan tetapi, pemikiran tentang ilmu dokumentasi justru banyak dilibatkan pada berbagai kegiatan ilmiah program studi ilmu perpustakaan seperti guest lecturer, narasumber pada konferensi internasional dan pertemuan asosiasi dosen ilmu perpustakaan Indonesia di UIN Sunan Kalijaga. Penelitian ini dapat memberikan gambaran mendalam mengenai kajian pemikiran para tokoh dan kontribusinya terhadap keilmuan.

Article Details

How to Cite
Kaharudin, R. G., Arina Faila, S., Fadlan Agustina, F., Salwa, N., & Lydia, C. (2023). Kontribusi Pemikiran Blasius Sudarsono dalam Karya Sivitas Akademika Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta. BACA: Jurnal Dokumentasi Dan Informasi, 73–85. https://doi.org/10.55981/baca.2023.1109
Section
Festschrift