HUBUNGAN KEKERABATAN Nepenthes HIBRID HASIL PERSILANGAN ALAMI ANTARA Nepenthes mirabillis (Lour.) Druce DAN Nepenthes reinwardtiana Miq BERDASARKAN KARAKTER MORFOLOGI

Authors

  • Dina Oktaviani Azra Program Studi Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Tanjungpura
  • Siti Ifadatin Program Studi Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Tanjungpura
  • Irwan Lovadi Program Studi Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Tanjungpura
  • Rafdinal Rafdinal Program Studi Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Tanjungpura

DOI:

https://doi.org/10.55981/floribunda.2023.3530

Keywords:

Hibrid, Hubungan kekerabaran, Nepenthes, Morfologi

Abstract

Nepenthes merupakan tumbuhan karnivora yang dapat melakukan penyerbukan silang pada spesies yang sama maupun berbeda sehingga dapat menghasilkan Nepenthes hibrid. Analisis mengenai hubungan kekerabatan antara spesies Nepenthes dan hibridnya dapat dilakukan dengan pengamatan terhadap karakter morfologi. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui karakter morfologi dan hubungan kekerabatan antara Nepenthes hibrid dan tetuanya. Penelitian ini menggunakan Nepenthes hibrid hasil persilangan antara N. mirabillis dan N. reinwardtiana yang ditemukan di Kecamatan Entikong Kabupaten Sanggau. Hubungan kekerabatan dianalisis menggunakan program NTSys dengan metode UPGMA. Nepenthes reinwardtiana tidak memiliki variasi warna dan bentuk pada kantongnya. Nepenthes mirabillis dan N. mirabillis X N. reinwardtiana memiliki variasi pada warna dan bentuk kantong. Nepenthes hibrid memiliki karakter yang diwarisi dari kedua tetuanya. Nepenthes reinwardtiana, N. mirabillis, dan N. mirabillis X N. reinwardtiana memiliki tingkat kemiripan 0,46 dan terbagi menjadi tiga klaster. Hubungan kekerabatan antara N. mirabillis dan N. mirabillis X N. reinwardtiana memiliki nilai koefisien kemiripan terbesar 0,77,  sedangkan N. reinwardtiana dan N. mirabillis X N. reinwardtiana memiliki nilai koefisien kemiripan 0,64. Karakter morfologi menunjukkan perbedaan yang jelas pada kantong. Hubungan kekerabatan Nepenthes hibrid lebih dekat dengan N. mirabillis.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-01-25